Ankalaev Tantang Dominasi Pereira di UFC 313: "Waktu Chama Sudah Berakhir!"


KABARLAGA.COM - Juara bertahan divisi light heavyweight UFC, Alex Pereira, akan menghadapi tantangan berat saat berduel dengan Magomed Ankalaev dalam pertarungan puncak UFC 313. Duel ini akan berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, pada Minggu (9/3/2025) pagi waktu Indonesia.

Pereira yang dikenal dengan julukan "Poatan" cukup diunggulkan dalam pertandingan ini untuk mempertahankan gelarnya yang keempat. Namun, sang penantang asal Rusia, Magomed Ankalaev, tidak gentar dengan tekanan maupun ekspektasi yang mengarah pada Pereira. Ia justru percaya diri dapat menghentikan dominasi sang juara bertahan.

Dalam wawancara yang dikutip dari MMAFighting, Ankalaev mengungkapkan tekadnya untuk menghentikan kejayaan Pereira dan mengubah pandangan para penggemar.

“Saya ingin mengatakan bahwa saya melihat dalam laga ini, semua orang menentang saya,” ujar Ankalaev.

“Semua orang mengatakan 'Chama! Chama! Chama!' Namun, coba tebak? Waktu Chama sudah berakhir. Setelah Sabtu malam ini, setelah pertandingan, Anda semua akan mencintai saya. Orang-orang yang sekarang mendukung Chama akan berubah dan berkata 'Tidak Chama! Ini waktunya Ankalaev!"

Pernyataan ini menunjukkan keyakinan kuat dari Ankalaev untuk merebut gelar dan menjadikan dirinya sebagai pusat perhatian di divisi light heavyweight UFC. Dengan latar belakang yang solid dalam gaya bertarung serta pengalaman yang mumpuni, ia siap memberikan perlawanan sengit kepada Pereira.

Pertarungan ini diprediksi akan menjadi duel penuh tensi dan strategi. Pereira yang dikenal dengan striking-nya yang mematikan akan berhadapan dengan gaya bertarung Ankalaev yang memiliki kemampuan grappling dan striking yang seimbang.

Mampukah Ankalaev menepati janjinya untuk mengakhiri era Pereira, atau justru Poatan yang akan kembali membuktikan dominasinya di divisi light heavyweight? Semua akan terjawab di UFC 313!


Posting Komentar

0 Komentar